Rabu, 26 April 2017

APAKAH BUDIDAYA IKAN GURAMI BISA DIJADIKAN USAHA SAMPINGAN??

Usaha budidaya ikan gurami ini bisa Anda dijadikan usaha sampingan bahkan bisa juga dijadikan usaha utama Anda, tergantung niat Anda dan mengukur kemampuan Anda.
Karena memang budidaya ikan gurami ini kebnyakan dijadikan usaha sampingan karena budidaya ikan gurami tidak memerlukan waktu yang banyak dalm sehari-harinya. Dan bahkan ada juga budidaya gurami ini dijadikan investasi masa pendek.

Contoh gambaran usaha budidaya gurami dijadikan usaha sampingan :

 Jika Anda adalah pekerja atau bisa dikatakan sudah mempunyai pekerjaan yang tetap, Anda tidak diam sampai disitu saja tetapi Anda bisa melakukan kegiatan di luang waktu Anda untuk berbudidaya ikan gurami, karena usaha bidang budidaya gurami sangatlah menguntungkan bahkan bisasaja hasilnya mengalahkan dari pekerjaan tetap Anda, itu mungkin saja bisa terjadi pada diri Anda.
Caranya :
Untuk yang sudah punya pekerjaan yang tetap tetapi tidak mempunyai kolam, maka Anda bisa menggunakan kolam media plastik.
Bikin kolam plastik dengan ukuran  Lebar 6 meter, Panjang 6 meter, tinggi kolam bisa 50 Cm, bisa Anda buat diwaktu libur kerja Anda bisa juga dengan menyuruh orang lain untuk membuat kolam plastik tersebut.
Terus jika yang tidak mempunyai lahan seluas itu maka manfaatkan lahan yang ada walaupun kecil tetapi niat untuk pemulaan sambil mempelajari ilmunya.
Jika kolamplastik sudah dibuat maka Anda bisa mengisi kolam tersebut dengan air sungai, setelah diisi air diamkan kurang lebih selama 2 hari, kemudian baru Anda bisa menaburkan bibit ikan gurami tersebut. Anda bisa memanennya sebulan sekali dan terus menerus.

Contoh gambaran budidaya ikan gurami dijadikan usaha sampingan dengan sistem investasi : 

Usaha sampingan yang satu ini di khususkan Pada orang yang sudah punya pekerjaan tetap dan juga sudah mempunyai kolam tanah.
Jika Anda adalah salah satunya, dan kolam tersebut tidak di manfaatkan, maka dari mulai sekarang saran saya mendingan kolam tersebut dijadikan kolam untuk investasi ikan gurami.
Caranya :
Cara usaha sampingan budidaya ikan gurami dengan sistem investasi ada beberapa paktor dalam pengolahan kolam agar ikan gurami cepat tumbuh.
Yaitu dengan media merabuk kolam dengan mdeia kotoran ayam, setelah siap semuanya, jika Anda gajihan maka uang tersebut Anda belikan pada ikan gurami yang ukurannya sebesar korek api banyak sedikitnya jumlah ikan tergantung Anda yang mau investasi.
Kemudian tunggu setahun kedepan uang gajihan Anda akan menjadi berapa kali lipat dari gajihan Anda perbulannya, dan jangan lupa ikan tersebut Adna harus dikasih pakan pagi dan sore setiap harinya. Saya masih ingat cerita sebelum pak haji menjadi sukses seperti sekarang ini, maaf namanya saya tidak disebutkan karena beliau sekarang sudah menjadi orang yang mampu he he. Dulu pak haji selalu mengatakan setiap beliau sedang mengasih pakan ikan guraami di belakang rumahnya (jika ikan ini saya panen modalnya akan buat saya naik haji) Pak haji selalu bilang begitu setiap ada orang atau temannya yang maen kerumahnya dan pas waktu dia lagi memberi pakan ikan gurmi tersebut. Dan alhamdulillah ternyata benar pak haji bisa kehaji dengan pelantara menjual ikan gurami tersebut yang berada di kolam belakang rumahnya dan bahkan pak haji sekarang  sudah membuka pendaftaran haji dan umroh, bukan itu saja pak haji membuka sebuah yayasan sekolah menengah keatas.
Ternyata jika kita bisa memanfaatkan uang yang ada, bisa merubah keadaan hidup kita secara pelantaranya, yang pasti semuanya adalah pemberian dari tuhan yang maha kuasa (Allah).
Itu adalah usaha sampingan budidaya ikan gurami dengan sistem investasi ikan gurami.
Artikel yang bersangkutan :

  1. CARA AGAR IKAN GURAMI CEPAT BESAR BAGI PENGUSAHA PEMBESARAN IKAN GURAMI 
  2. CARA AGAR IKAN GURAMI CEPAT BESAR BAGI PENGUSAHA PEMBESARAN IKAN GURAMI 
  3. FAKTOR KEGAGALAN BUDI DAYA IKAN GURAMI MEDIA KOLAM PLASTIK 
  4. CARA MEMULAI USAHA BUDIDAYA IKAN GURAMI

Previous Post
Next Post